Koordinator Wilayah. Team Leader dan Spesialis

TERM OF REFERENCE


Posisi:  
1.       Koordinator Wilayah (6 orang)  
          http://www.kemitraan.or.id/job/regional-coordinator/
2.       Team leader dan Spesialis (4 orang)
          http://www.kemitraan.or.id/job/specialist/

Jenis Kontrak:       Akan ditentukan kemudian

Jangka Waktu:      kurang lebih 50 bulan

Periode proyek:     segera setelah ada informasi mengenai pemenang tender untuk proyek ini.


Latar Belakang

Saat ini KEMITRAAN sedang mengikuti proses tender untuk proyek ini dan kami sedang mencari kandidat – kandidat yang berpotensi untuk diikutsertakan dalam penyusunan tender tersebut.  Para kandidat yang namanya terpilih untuk diikutsertakan dalam proses tender ini akan kami hubungi dan apabila tender berjalan lancar dan KEMITRAAN ditunjuk sebagai pelaksana proyek ini, maka para kandidat tersebut akan kami proses lebih lanjut dalam proyek ini.  Proyek ini fokus pada mengembangkan model, replikasi desa inklusi, dan pembelajaran melalui digital platform di lokasi program. 

Objektif Penugasan (secara umum)

1.   Berkoordinasi dengan kementerian/lembaga terkait;

2.   Melakukan pemetaan organisasi masyarakat sipil yang bergerak di bidang yang sama pada tingkat nasional dan lokal;

3.   Menyusun laporan program secara berkala;

4.   Pengalaman dalam pengelolaan program yang berhubungan keuangan negara.

Kompetensi

A)  Technical/Functional

Ø  Mempromosikan keterbukaan pengetahuan dan berbagi pengalaman, serta secara aktif menggali pembelajaran dan pengembangan diri yang berkelanjutan;

Ø  Pengetahuan serta ketrampilan teknis yang baik tentang isu-isu inklusi sosial dan perencanaan pemerintah;

Ø  Mampu membangun hubungan yang kuat dengan semua pihak yang terlibat pada proyek ini, berfokus pada dampak dan hasil, serta menanggapi kritik dan umpan balik dengan positif.

Ø  Terampil dalam mengembangkan jaringan, membangun tim, pengorganisasian, dan komunikasi;

Ø  Menunjukkan sensitivitas terhadap budaya, gender, agama, ras, kebangsaan dan usia, serta memiliki kemampuan beradaptasi.

 

B)   Manajerial

Ø  Kecakapan dalam memberi arahan terhadap rancangan, sistem, dan memastikan kualitas dari produk akhir.

Ø  Kecakapan dalam mengolah data dan informasi.

Ø  Manajemen dan Kepemimpinan

Ø  Fokus terhadap dampak dan hasil bagi si pengguna jasa.

Ø  Memiliki keahlian unggul dalam menulis dan komunikasi verbal.

Ø  Menunjukkan kemampuan untuk memulai dan mengorganisasi suatu pekerjaan, menetapkan prioritas dalam lingkungan yang mengutamakan ketepatan waktu, memenuhi jadwal tenggat waktu tanpa mengabaikan perhatian penuh terhadap detil dan kualitas.

Ø  Bersedia untuk bekerja memberikan upaya lebih pada masa-masa kritis.

Ø  Memiliki kapasitas untuk mengumpulkan informasi yang komprehensif tentang situasi atau masalah yang kompleks; meng-evaluasi informasi secara akurat dan mengidentifikasi isu-isu kunci yang dibutuhkan untuk menyelesaikan suatu masalah.

Ø  Memiliki sikap antusias, positif dan konstruktif dalam melakukan pendekatan terhadap pekerjaan.

Ø  Memberikan respon positif terhadap masukan kritis dan perbedaan pendapat.

 

Kualifikasi

Ø  Memiliki latar belakang pendidikan minimal Master (S2) untuk posisi Spesialis dan Sarjana (S1) untuk Koordinator Wilayah dalam bidang social/kebijakan publik, atau disiplin keilmuan lain yang relevan dengan pemberdayaan desa dengan pengalaman 7 tahun untuk spesialis, dan 5 tahunan untuk koordinator;

 

Ø  Berpengalaman dalam melakukan pengendalian program khususnya terkait program yang berhubungan dengan Pemerintah;

 

Ø  Berpengalaman dalam pendampingan perencanaan pembangunan desa, kabupaten, provinsi, dan nasional.

 

Ø  Diutamakan memiliki pengalaman dan pemahaman substansial inklusi social dan akuntabilitas sosial di desa.

 

Ø  Memiliki keterampilan analisis, analisis wacana, kompilasi data, penyusunan laporan dan presentasi, seperti dibuktikan dengan hasil analisa tertulis.

 

Ø  Menunjukkan pemahaman memadai akan konteks Perencanaan Pembangunan Nasional, Daerah, dan Desa;

 

Ø  Dapat bekerja dibawah jadwal yang ketat dan dalam lingkungan multi-disiplin.

 
Silahkan mengirimkan CV dan surat lamaran melalui:  

dan:



Paling lambat 12 Juli 2020.  Hanya pelamar yang memenuhi persyaratan yang akan dikontak untuk lanjut ke tahap seleksi. 
 


Tersedia di Google Playstore

Instagram

 INSTAGRAM


Linkedin

 INSTAGRAM


Facebook

 INSTAGRAM


Popular Posts